Dalam penulisan artikel SEO yang benar, selain memperhatikan penempatan keyword ada istilah yang namanya heading. Nah memangnya penggunaan heading dalam SEO yang benar itu bagaimana? Apakah ada syarat khususnya? Apakah ada pedomannya? Nah pada kesempatan kali ini, mari kita sama sama cari tahu bagaimana cara penggunaan heading dalam search engine optimization.
Table of Contents
Pengertian Heading 1 – Heading 6 dalam SEO
Dikutip dari W3School, heading 1 – heading 6 merupakan strukturisasi yang mampu mendefinisikan setiap bagian dari artikel atau konten yang akan diposting dalam suatu laman. Mungkin, jika Anda menggunakan Jasa Penulis Artikel atau Jasa SEO, Anda sudah tidak perlu memikirkan lagi karena semua akan diurus. Namun, tak ada salahnya bukan untuk mengetahuinya?
Tag 1 atau heading 1 memiliki peranan yang cukup penting di dalam suatu halaman sebuah website. Umumnya, dalam satu halaman atau satu postingan hanya memiliki satu heading 1 karena fungsinya adalah untuk judul utama. Sedangkan heading 6 adalah heading yang memiliki “nilai paling kecil” berfungsi untuk melabeli bagian artikel yang nilainya lebih kurang penting.
Heading memiliki peranan yang cukup penting dalam SEO On Page suatu website. Pasalnya, Anda pasti paham jika SEO On Page adalah sesuatu yang dilakukan untuk membuat website bisa berada di halaman satu Google yang dilakukan di dalam website termasuk di dalamnya membuat konten yang terstruktur yang tak hanya akan mempermudah pengguna untuk membaca konten Anda melainkan bisa juga untuk mempermudah mesin pencari dalam menemukan situs yang Anda miliki.
Meskipun heading tersedia dalam heading 1 – heading 6, namun Anda tidak harus memakainya semua. Anda bisa menggunakan heading ini sesuai dengan keperluan Anda saja. Umumnya, kebanyakan orang hanya akan menggunakan heading 1 – 3 saja untuk membuat postingan lebih mudah untuk dicerna.
Cara Menggunakan Heading 1 – Heading 6 Agar SEO Friendly
Tujuan utama dari penggunaan headings adalah untuk mengkategorikan isi dari bagian – bagian dari suatu postingan. Bagi mesin pencari seperti Google, Bing, Yahoo dan yang search engine yang lainnya, heading tidak sama pentingnya. Agar lebih jelas lagi, berikut ini beberapa poin – poin penting dalam penggunaan heading untuk search engine optimization.
Pisahkan Blok Text dan Subheading
Best practice yang pertama dalam menggunakan heading dalam SEO adalah memisahkan antara blok text dan juga subheading. Selain enak dipandang, memisahkan blok text dengan subheading juga bisa membuat mesin pencari dan pengguna mudah dalam memahami isi konteks dari artikel yang Anda buat.
Konten yang mudah dibaca oleh pengguna jauh lebih memungkinkan untuk berada di halaman terbaik Google karena memang bukan rahasia umum lagi jika Google begitu memperhatikan user experience dari sebuah website. Artikel yang mudah dibaca juga meminimalkan bounce rate website. Ini jelas begitu menguntungkan bagi Anda.
Gunakan Kata Kunci untuk Heading
Hal ini memang bukan suatu keharusan, namun umumnya para praktisi SEO menggunakan kata kunci di heading postingan mereka. Mungkin tidak semua heading mengandung kata kunci, namun setidaknya ada satu heading yang mengandung kata kunci. Memberikan kata kunci pada setiap heading juga umumnya tidak baik untuk on page SEO Anda karena akan dianggap sebagai keyword stuffing yang kurang baik untuk situs ke depannya.
Hanya Menggunakan 1 Heading 1
Seperti yang telah disebutkan di atas, sebaiknya, gunakanlah 1 heading 1 saja dalam setiap postingan. Heading 1 di sini berfungsi sebagai judul utama. Logikanya, tidak mungkin suatu halaman memiliki judul utama berjumlah dua bukan? Menggunakan heading 1 berjumlah lebih dari satu juga akan membuat robot crawler Google sedikit “bingung” bagaimana untuk memahami konten – konten yang Anda miliki.
Gunakan Heading dengan Konsisten
Dalam marketing, salah satu cara untuk membuat pengunjung betah berlama – lama dalam situs Anda adalah konsistensi. Ya, penggunaan heading dalam SEO juga harus konsisten. Jika Anda menggunakan format tertentu untuk sebuah heading, maka gunakan pada semua postingan atau laman.
Gunakan Heading yang Menarik
Ini juga termasuk ke dalam hal yang harus Anda perhatikan. Umumnya ukuran dari heading memiliki ukuran yang besar sehingga mudah untuk dibaca. Orang – orang terkadang tidak membaca konten Anda secara keseluruhan melainkan dari heading. Untuk itu, buatlah secara menarik.
Heading Tag Harus Sesuai Hirarki
Agar tetap menjaga situs dan artikel Anda SEO Friendly, Anda harus menggunakan heading saat melakukan posting sesuai dengan hirarkinya. Maksudnya bagaimana? Maksudnya, Anda tidak mungkin menaruh h6 pada awal. Anda harus mengurutkan sesuai yang paling “besar kekuatannya”.
Jumlah Penggunaan Heading dalam Suatu Situs
Sebenarnya, gunakanlah heading sesuai kebutuhan saja. Namun, ada beberapa orang yang mengatakan jika H1 tidak boleh lebih dari satu, h2 tidak boleh lebih dari 8, sedangkan h3-h6 bisa menyesuaikan kebutuhan saja. Namun, kembali lagi, hal ini juga disesuaikan dengan panjang artikelnya.
Kesimpulan
Jadi, begitulah pembahasan mengenai penggunaan heading dalam SEO. Intinya, gunakan heading sesuai dengan kebutuhan Anda saja. Tidak berlebihan dan sesuai dengan hirarkinya. Semoga Artikel ini bisa membantu Anda. Anda juga bisa membaca artikel yang lainnya seperti external link, internal link ataupun yang lainnya untuk bisa lebih paham bagaimana cara untuk melakukan optimasi SEO.
Komentar Terbaru