Penggunaan meta keyword sudah digunakan oleh para praktisi SEO sejak lama. Ini tentu saja bertujuan untuk membantu optimasi SEO On Page suatu situs. Memang tidak langsung menjadikannya di halaman satu Google, namun ini bisa mempermudah mesin pencari dalam menemukan website yang Anda miliki. Nah pada kesempatan kali ini, mari kita bahas mengenai apa itu meta keyword.
Meta keyword termasuk ke dalam meta tag yang memiliki peranan cukup penting dalam proses crawling dan juga indexing robot mesin pencari. Selain harus memperhatikan meta keyword, seorang praktisi SEO juga harus memperhatikan meta tag lainnya yakni meta title atau SEO Title dan juga meta descriptions.
Table of Contents
Pengertian Meta Keyword
Meta keyword dapat diartikan sebagai sebuah bentuk meta tags dalam HTML yang memiliki isi berupa informasi kata kunci yang ditargetkan dalam suatu laman website. Kata kunci ini dibutuhkan untuk memberikan informasi kepada mesin pencari agar lebih mudah mengenali isi sebuah artikel suatu website. Jenis keyword yang dipakai juga sangatlah beragam. Bisa short tail maupun long tail.
Penggunaan meta keyword pertama kali digunakan sejak tahun 1990-an. Pada saat itu, seluruh rangking hanya berpatok pada daftar pencarian pada search engine. Jika cara ini sudah lama sekali ditemukan, apakah cara ini masih relevan dengan yang sekarang? Coba simak sedikit pembahasan di bawah ini :
Zaman Sekarang Apakah Masih Butuh Meta Keyword?
Mesin pencari paling terkenal yakni Google sendiri memberitahukan bahwa sudah tidak menggunakan meta kata kunci untuk memberi peringkat halaman suatu situs selama kurun waktu satu decade ini. Pernyataan ini disampaikan oleh Matt Cutts seorang mantan Kepala Tim Webspam Google yang mana pada tahun 2009 merilis sebuah video yang intinya tidak menggunakan meta yang satu ini.
Memasuki awal tahun 2020, Bill Slawski dari pengguna Twitter mengatakan yang intinya serupa pula. Namun, jelas ini bukan suatu patokan karena SEO adalah suatu ilmu yang luas serta tidak ada benar dan tidak ada salahnya. Jadi, tak salah jika seorang praktisi SEO masih menggunakan meta kata kunci hingga saat ini.
Cara Penggunaan Meta Keyword
Indexing
Tugas mesin pencari adalah melakukan crawling pada website – website yang mengalami pembaruan serta memasukkan konten dari setiap data website ke dalam database search engine tersebut. Beberapa orang percaya jika dalam pengerjaan indexing ini, meta keywords akan terdeteksi oleh Google dan di kumpulkan dalam database mesin pencari.
Pengambilan Informasi
Lalu yang selanjutnya adalah pengambilan informasi atau pencocokan informasi. Mesin pencari seperti Google umumnya seringkali melacak beberapa informasi pada badan website. Namun, adanya meta keywords ini hanya mencocokkan saja apakah sesuai dengan isi dari sebuah konten atau tidak.
Peringkat di Mesin Pencari
Sekarang, seluruh data yang sesuai dengan kemauan mesin pencari akan menempati posisi yang paling baik. Namun kami tekankan sekali lagi jika meta kata kunci di sini hanya berfungsi sebagai pencocokan apakah kontennya sesuai ataupun tidak sehingga tidak ada kaitannya dengan traffic atau apapun itu.
Internal Tagging System
Banyak CMS dan website builder yang memudahkan untuk menambahkan meta keyword pada suatu halaman. Seperti halnya plugin SEO WordPress yang dapat Anda install secara gratis tanpa membayar langganan. Hal ini mempermudah untuk mengubah tujuan tag untuk keperluan internal tagging system. Cukup menetapkan tag sebagai keyword target Anda di setiap halaman.
Menemukan Kata Kunci Inti Pada Kompetitor
Sebuah statement dari Bill Slawski mengatakan bahwasannya sekitar 33% praktisi SEO masih menggunakan meta tag dalam optimasi SEO pada sebuah situs. Itu berarti, bisa jadi kompetitor Anda masih menggunakan meta keyword. Nah Anda bisa sedikit mengintipnya pada postingan atau laman milik kompetitor Anda.
Cara Membuat Meta Kata Kunci
Setelah mengetahui apa itu meta kata kunci, mari kita cari tahu bagaimana cara untuk membuat meta kata kunciini. Apakah susah? Ataukah harus mempelajari bahasa pemrograman? Simak selengkapnya di sini!
Menggunakan Plugin SEO WordPress
Jika Anda tidak bisa bahasa pemrograman, Anda bisa menggunakan plugin SEO WordPress seperti Yoast untuk membantu memasang meta tag di website. Caranya bagaimana?
Install Plugin Yoast
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menginstall Yoast terlebih dahulu. Pastikan Anda mengaktifkan plugin yang satu ini juga ya!
Menambah Meta Keyword pada Setiap Page atau Post
Nah jika Anda sudah mengaktifkan plugin ini, umumnya pada bagian bawah post terdapat bagian plugin yoast. Nah pada bagian ini terdapat beberapa meta yang bisa Anda isi seperti meta title, meta descriptions serta meta keyword.
Menggunakan HTML Untuk Pasang Meta Keyword
Buka File header.php
Jika Anda menggunakan hosting online, maka buka hosting Anda dan tuju file manager. Jika sudah, pilih folder bernama public_html serta pilih folder wp-content lalu pilih themes yang Anda gunakan dan buka file header.php
Tambahkan Meta Kata Kunci
Tambahkan meta tag di antara kode <head></head>. Kode yang dimasukkan contohnya seperti :
<meta name=”keyword” content =”[keyword yang berkaitan dengan situs Anda]”>
Nah itulah pembahasan mengenai apa itu meta keyword. Semoga dengan adanya pembahasan yang satu ini bisa membuat website Anda makin maju lagi dan bisa mencapai apa itu tujuan utama SEO.
Komentar Terbaru